Pembinaan Poskestren, Puskesmas Tembilahan Hulu MoU Bersama Ponpes Ma'had Tahfiz Hayatul Qur'an
Indragiri Hilir - UPT Puskemas Tembilahan Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir melaksanakan penandatangan MoU bersama Pondok Pesantren Ma'had Tahfiz Hayatul Qur'an terkait pembinaan dan pembentukan Pos Kesehatan Pesantren (Poskestren), Selasa 12 September 2023.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Yayasan Ma’had tahfiz hayatul quran, Ustad Ridho, Kepala Sekolah SMP Ma’had tahfiz hayatul Quran, Kepala UPT Puskesmas Tembilahan Hulu, Hj. Rosdinah, SST, M.Kes dan jajaran.
Dijelaskan kepala puskesmas Hj Rosdinah, pesantren Ma’had Tahfiz Hayatul Quran adalah pesantren pertama yang mandiri yang mengusulkan bekerja sama dalam pembentukan Poskestren.
Atas respon baik dari pihak pesantren, UPT Puskesmas Tembilahan Hulu, membentuk tim dalam pelaksanaan Poskestren dengan melibatkan promosi kesehatan.
"Nantinya untuk membentuk kantin sehat, program kesehatan lingkungan untuk pemanfaatan sampah organic dan anorganik, program gizi untuk pemberian tablet tambah darah, program PKPR untuk pembentukan Posyandu remaja, dan juga melakukan Pengobatan untuk santri," Jelas Kapus.
Lanjutnya, sehingga dengan adanya program Poskestren santri mampu dengan mandiri menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.
Sementara itu, Ketua yayasan Ma’had Tahfiz Hayatul Quran mengharapkan kegiatan poskestren ini bisa berjalan dengan baik untuk kedepannya, sehingga kesehatan santri dapat terpantau dengan baik.
Dalam pelaksanaan Poskestren terlihat antusias, ustad, ustadzah dan santri dalam mengikuti setiap program maupun dalam pengobatan. Untuk pelaksanaan kali ini terdata sebanyak 37 santriwan/santriwati yang mengikuti pengobatan secara percuma tersebut.(adv)