Riau

Rotasi dan Mutasi Jabatan, 29 Pejabat Eselon II Pemkab Inhil Ikuti Uji Kompetensi

Indragiri Hilir - Sekretaris Daerah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Said Syarifuddin buka Uji Kompetensi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Inhil yang dilaksanakan di Aula lantai 5 Kantor Bupati Inhil, Kamis, (24/10/19).

Kompetensi tersebut diikuti oleh 29 pejabat eselon II dilingkungan Pemkab Inhil yang dilaksanakan dalam rangka mutasi dan rotasi. Hal ini diungkapkan Sekretaris Daerah Kabupaten Inhil yang juga merupakan ketua panitia pelaksana.
 
"Setelah uji kompetensi ini dilaksanakan, maka dilanjutkan dengan seleksi terbuka", sebut Said Syarifuddin.

Sementara itu, Prof Zulkarnain salah seorang akademisi mengatakan uji kompetensi adalah sesuatu yang harus dimiliki oleh seorang pejabat agar dapat menempatkan posisi yang tepat dan sesuai, dan juga pejabat harus memiliki pengetahuan yang cukup.

Loading...

"Uji Kompetensi yang dilaksanakan ini bersifat objektif", ungkap Prof Zulkarnain.

Adapun panitia seleksi (Pansel) uji kompetensi pejabat pimpinan tinggi pratama Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir yang terdiri dari 5 orang, yaitu Sekda Said Syarifuddin sebagai ketua, Drs Darussalam sebagai Sekretaris, dan Drs Alimuddin RM, Drs Syamsurizal Awie, serta Prof DR Zulkarnain MM.

Untuk diketahui uji kompetensi tersebut dilaksanakan mulai tanggal 24 sampai dengan 26 Oktober 2019 dengan agenda penulisan makalah, dan akan dipersentasekan pada season berikutnya.


Loading...







Tulis Komentar

Loading...
Video