Bupati Inhil Ziarahi Makam Syech Mohammad Arsyad Albanjari Dan Datuk Landak
Riaupedia.com, Martapura - Bupati Kabupaten Inhil, HM Wardan menziarahi makam Tuan Guru Syech Mohammad Arsyad Albanjari dan Tuan Guru Datuk Landak, Sabtu (9/3/2019) di Kalampayan Tengah, Kecamatan Astambul, Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimatan Selatan.
Untuk diketahui, Tuan Guru Datuk Landak merupakan orang tua dari Syech KH Abdurrahman Sidiq di Sapat, Kecamatan Kuindra, Kabupaten Inhil. Ziarah makam tersebut bertepatan dengan satu hari menjelang acara Haul ulama kharismatik Guru Sekumpul, KH Zaini Abdul Ghani yang dikenal dengan 'Abah Guru Sekumpul' yang jatuh pada 3 Rajab 1440 Hijriyah atau Minggu, 10 Maret 2019.
Bupati mengungkapkan, ziarah makam yang Dia lakukan adalah sebuah wujud dari kecintaannya terhadap para ulama. Hal tersebut, ditambahkan Bupati juga merupakan bentuk ucapan terima kasih kepada para ulama yang telah menyebarluaskan ajaran Islam semasa hidup.
"Rasa cinta dan ucapan terima kasih melalui ziarah sudah semestinya dilakukan oleh generasi sekarang. Sebab, ilmu yang ditinggalkan oleh para ulama masih kekal sampai saat ini," ucap Bupati.
Ziarah makam para Ulama, menurut Bupati adalah suatu tindakan yang baik. Untuk itu, ziarah makam para ulama mesti terus dilestarikan sampai kapanpun.
"Ini bagian dari syiar Islam. Kepada segenap masyarakat mari kita tumbuhkan rasa cinta kepada para ulama," imbau Bupati.
Selanjutnya, Bupati juga mengajak segenap pejabat Pemerintah Kabupaten Inhil dan masyarakat untuk melakukan ziarah makam para ulama.
"Hanya ini yang bisa kita dilakukan selaku anak-cucu mereka. Jasa mereka dalam menyebarluaskan Islam sewaktu masih hidup itu tidak sebanding dengan apa yang kita lakukan ini," pungkas Bupati.
Usai memanjatkan doa, Bupati Inhil, HM Wardan tampak menaburkan bunga di atas makam para ulama yang Dia ziarahi.