Cooling System, Personil Polsek Tembilahan Sampaikan Pesan Kamtibmas ke Para Pedagang
Kapolsek Tembilahan, IPTU Danu Hidayat, SE, MM Cooling System kali ini menyasar para pedagang di Pasar Pagi oleh Bhabinkamtibmas Aipda Dedek Kurniawan.
TEMBILAHAN - Polsek Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) terus berupaya menciptakan dan menjaga Kamtibmas diwilayah hukum Polsek Tembilahan Kota dalam mewujudkan Pilkada Damai, salah satu upayanya, menyampikan himbauan ke para pedagang Pasar Pagi, Tembilahan, Rabu 11 September 2024.
Dijelaskan Kapolsek Tembilahan, IPTU Danu Hidayat, SE, MM Cooling System kali ini menyasar para pedagang di Pasar Pagi oleh Bhabinkamtibmas Aipda Dedek Kurniawan.
“Kehadiran personel melaksanakan Cooling system untuk menyampaikan himbauan Kamtibmas dengan mengajak bersama sama menjaga stabilitas keamanan,” jelas IPTU Danu.
Lanjutnya ia menghimbauan Kamtibmas yang disampaikan oleh personel Polsek Tembilahan tersebut agar masyarakat tidak mudah terpengaruh dengan informasi yang belum tentu kebenarannya atau Hoax, serta menjauhi prilaku yang melanggar hukum yang akhirnya harus berurusan dengan hukum.
IPTU Danu, berharap dengan dilaksanakannya rutinitas tersebut mampu menciptakan suasana yang tetap aman dan kondusif diwilayah hukum Polsek Tembilahan.
”Semoga dengan kegiatan ini mampu menumbuhkan simpati masyarakat terhadap upaya Polri dalam menjaga situasi keamanan diwilayah hukum Polsek Tembilahan," pungkasnya.