TEMBILAHAN - Guna meramaikan acara Amaliah sholat Dhuha dan sholat tasbih serta ceramah agama di mesjid Agung Al-Huda Tembilahan, Bupati Inhil HM Wardan Instruksikan kepada seluruh jajaran ASN dilingkup Pemkab Inhil pada pelaksanaan Amaliah Jum'at Terakhir di bulan ramadhan 1444 Hijriah ini untuk dapat turut berpartisipasi.
Hal tersebut disampai Bupati HM Wardan saat menghadiri Kegiatan Amaliah Jum'at kedua ramadhan (7/4), yang turut dihadiri oleh perwakilan unsur forkopimda dan gabungan organisasi wanita yang ada Dikabupaten Indragiri Hilir.
" Saya melihat Jum'at kedua ini kurangnya partisipasi dari para ASN dilingkup Pemkab Inhil, untuk itu pada Jum'at terakhir ramadhan saya instruksikan kepada para ASN dilingkup Pemkab Inhil untuk dapat turut berpartisipasi pada kegiatan Amaliah sholat Dhuha dan sholat tasbih serta ceramah agama, kalau perlu di adakan absensi untuk mengetahui siapa saja yang tidak hadir," ungkap Bupati HM Wardan.
Setelah melaksanakan sholat Dhuha dan sholat tasbih secara berjamaah, acara Amaliah Ramadhan dilanjutkan dengan ceramah agama oleh penceramah ustadz Evendi LC.