Riau

Rencananya Dihadiri Gubri, Pelantikan Pengurus LAD Batu Ampar Dijadwalkan 12 Mei Mendatang

RIAUPEDIA.COM - Pelantikan pengurus Lembaga Adat Desa (LAD) Batu Ampar, Kecamatan Kemuning, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dijadwalkan akan digelar pada tanggal 12 Mei 2022 mendatang.

Untuk mendukung kesuksesan dan kelancaran kegiatan yang rencananya dihadiri Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar tersebut, dilaksanakan rapat persiapan di aula Kantor Desa Batu Ampar, Rabu 20 April 2022.

Turut hadir saat itu, Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Masyarakat Dinas PMD dan Dukcapil Provinsi Riau T Fardhian Khalil beserta jajaran, Kabid Kelembagaan dan Pemberdayaan Masyarakat Dinas PMD Kabupaten Inhil Hj Marini SE MSi, Kades Batu Ampar, tokoh masyarakat dan tokoh adat setempat.

Loading...

Kabid Pemberdayaan Masyarakat Dinas PMD dan Dukcapil Riau T Fardhian Khalil dalam sambutannya mengungkapkan, pelantikan ini akan menjadi prestasi bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil pada umumnya dan Pemerintah Desa Batu Ampar khususnya.

"Sebab, LAD yang akan dilantik merupakan LAD pertama di Provinsi Riau," ujarnya.

Senada dengan itu, Kabid Kelembagaan dan Pemberdayaan Masyarakat Dinas PMD Inhil Hj Marini menyatakan, Pemkab Inhil melalui Dinas PMD sangat mendukung dibentuknya LAD di Desa Batu Ampar.

Apalagi, pembentukan LAD merupakan amanat dari Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 18 Tahun 2018, dalam upaya melestarikan adat istiadat di desa.

"Kami Pemerintah Kabupaten Inhil akan semaksimal mungkin mempersiapkan kegiatan ini, karena ini merupakan agenda besar yang insya Allah akan dihadiri oleh Gubernur Riau. Dan LAD ini akan menjadi wadah untuk mengembangkan adat istiadat setempat," kata Marini.

Selain pelantikan LAD tersebut, lanjutnya, juga akan dilaksanakan pelantikan Karang Taruna Desa Batu Ampar.


Loading...