Hukrim

Lahan Diduga Diserobot PT IJA, Masyarakat Sungai Bela Datangi Kantor Bupati

Tembilahan - Puluhan Masyarakat Sungai Bela, Kecamatan Kuindra, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menyambangi Kantor Bupati Inhil, Senin (23/12/2019) Tembilahan. Datang dengan menggunakan pompong, masyarakat Desa Sungai Bela tersebut bermaksud untuk menyuarakan aspirasi tuntutannya terkait penyerobotan lahan yang diduga dilakukan oleh PT. Indogreen Jaya Abadi.

"Kami datang dari jauh Sungai Bela, untuk meminta kepada bapak Bupati mengambil tindakan tegas dan menindak lanjuti terkait penyerobotan lahan yang dilakukan oleh PT. Indogreen Jaya Abadi," teriak korlap

Kemudian, Anawawi selaku LSM Komite pemberantasan korupsi (KPK) wilayah Riau mengatakan bahwa tidak banyak yang tuntuan masyarakat Sungai Bela kepada pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil).

Loading...

"Kami meminta kepada pihak pemerintah untuk mengambil tindakan tegas, dan meminta ganti rugi terkait penyerobotan lahan yang dilakukan oleh  PT. Indogreen Jaya Abadi. Karena tidak ada lagi tempat mereka mengadu selain kepada bapak Bupati," sebutnya.

Mendengarkan teriakan-teriakan oleh masyarakat Sungai Bela yang menyampaikan aspirasinya Wakil Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H Syamsudin Uti (SU) yang didampingi Asisten III, Aslimuddin I, Kasatpol, Kabag Ops Polres Inhi menghampiri masyarakat tersebut.

"Saya harap masyarakat tenang kami selalu pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) akan mengambil suatu tindakan yang mana ada Perusahaan yang tidak mengikuti aturan akan kami cabut surat izinnya dan tidak melanjutkan izinnya. Kemudian kami juga akan memanggil Kepala desa dan pihak perusahaan untuk menindak lanjuti permasalahan ini," ucap Wabup Inhil.

Wabup Inhil juga mengucapkan terimakasih banyak kepada masyarakat Sungai Bela yang sudah datang untuk menyampaikan aspirasinya kepada pemerintah.

"Terimakasih saya sampaikan kepada masyarakat yang telah datang untuk menyampaikan keluhannya kepada pemerintah. Dan saya berjanji akan menyelenggarakan permasalahan ini sampai selesai," tutupnya.


Loading...